Memasang junction box secara tepat dan aman sangat penting untuk memastikan sistem listrik berfungsi dengan baik dan memenuhi standar keamanan. Bagi Hokiers yang masih bingung, Hokione akan menjelaskan langkah-langkah lengkap tentang cara memasang junction box, mulai dari persiapan hingga tahap akhir pemasangan.
Persiapan Sebelum Memasang Junction Box
Sebelum memulai proses instalasi, pastikan Hokiers telah mematikan aliran listrik pada sirkuit yang akan dikerjakan. Gunakan alat penguji tegangan non-kontak (non-contact voltage tester) untuk memastikan tidak ada arus listrik yang mengalir di kabel yang akan digunakan. Hal ini sangat penting untuk menghindari risiko sengatan listrik.
Peralatan dan Bahan yang Dibutuhkan
Mengutip The Spruce, berikut daftar peralatan dan bahan yang perlu disiapkan untuk memasang junction box:
- Alat Penguji Tegangan (Non-contact voltage tester)
- Obeng
- Palu (untuk kotak logam)
- Tang (jika diperlukan untuk kotak logam)
- Bor dan mata bor dengan ujung obeng
- Alat pengupas kabel (wire strippers)
- Kotak sambungan listrik (code-approved junction box) dengan penutup
- Kabel clamps
- Sekrup kayu
- Konektor kabel (wire connectors)
Baca Juga: Cara Kerja Voltmeter Digital Mudah untuk Pemula
Langkah-Langkah Cara Memasang Junction Box
1. Menentukan Ukuran Junction Box yang Tepat
Sebelum membeli junction box, pastikan Hokiers memilih ukuran yang sesuai dengan kebutuhan kapasitas kabel. Kapasitas ini dihitung berdasarkan ukuran kabel (AWG), yang menentukan ruang kosong yang dibutuhkan dalam kotak.
Berikut adalah contoh kapasitas:
- Kabel ukuran 6 AWG: 5 inci kubik
- Kabel ukuran 12 AWG: 2,25 inci kubik
Pastikan kapasitas kotak mencukupi untuk menampung semua kabel yang akan dipasang.
2. Memasang Kotak Junction
Langkah pertama dalam memasang junction box adalah menempatkannya di lokasi yang telah ditentukan. Longgarkan kabel pada sambungan yang ada dan buat ruang untuk memasang junction box baru.
Kotak ini harus dipasang pada rangka atau struktur pendukung menggunakan sekrup yang melewati lubang bawaan di bagian belakang atau samping kotak, sesuai kebutuhan.
3. Menambahkan Kabel Clamps ke Junction Box
Untuk kotak plastik, biasanya sudah dilengkapi dengan clamps internal, sedangkan untuk kotak logam, mungkin perlu memasang clamps tambahan. Pasang kabel clamps pada lubang knockout yang tersedia, kemudian kencangkan clamps dengan mur berbentuk cincin menggunakan tang. Pastikan clamps terpasang kokoh untuk menghindari pergerakan kabel.
4. Mengamankan Kabel
Masukkan kabel ke dalam junction box melalui clamps yang telah dipasang. Sheath kabel (lapisan luar) harus masuk ke dalam kotak sepanjang ¼ hingga ½ inci dari clamps, sementara kabel penghantar di dalamnya harus memiliki panjang sekitar 6 inci di dalam kotak untuk memudahkan sambungan.
Jika kabel terlalu panjang, potong ujungnya dengan alat pemotong kabel, lalu kupas sekitar ¾ inci isolasi dari setiap kabel menggunakan alat pengupas kabel.
Setelah kabel masuk ke kotak, kencangkan sekrup pada clamps hingga kabel terkunci dengan aman. Hindari mengencangkan terlalu kuat agar kabel tidak rusak.
5. Menyambungkan Kabel
Langkah berikutnya dalam memasang junction box adalah menyambungkan kabel. Gunakan konektor kabel (wire connectors) untuk menyambung kabel fase (hitam), netral (putih), dan ground (tembaga tanpa isolasi atau hijau) sesuai standar. Mulailah dengan kabel ground, lalu sambungkan kabel netral, dan terakhir kabel fase.
Jika kotak yang digunakan adalah logam, tambahkan kabel pendek (pigtail) pada sambungan kabel ground. Sambungkan ujung kabel pigtail ke sekrup ground pada kotak logam. Hal ini memastikan kotak terhubung dengan sistem ground, sehingga meningkatkan keamanan.
6. Merapikan dan Memasang Penutup Kotak
Setelah semua kabel tersambung dengan aman, lipat kabel dengan hati-hati ke dalam kotak. Pastikan kabel tidak terlalu tertekan agar sambungan tetap aman. Pasang penutup kotak menggunakan dua sekrup untuk menutup junction box. Penutup harus rapat tanpa lubang untuk memenuhi kode keselamatan.
Cek Katalog Produk Pilihan Hokione dari Berbagai Industri Lain!
Pasang Junction Box dengan Tepat, Ikuti Langkahnya!
Proses memasang junction box melibatkan beberapa langkah penting yang harus dicatat dan dilakukan dengan hati-hati. Pastikan untuk selalu mematuhi standar keselamatan listrik selama pemasangan dan menggunakan alat berkualitas untuk mendapatkan hasil terbaik.
Melalui tahapan ini, Hokiers dapat memasang junction box sendiri atau dengan bantuan teknisi profesional jika diperlukan. Keamanan selalu menjadi prioritas utama dalam instalasi listrik, jadi jangan ragu untuk memeriksa kembali setiap detail sebelum menyelesaikan pemasangan.
Terbantu dengan artikel ini? Kunjungi akun Instagram Hokione dan temukan konten edukatif dan menarik lainnya tentang produk-produk kami!
Masuk